PERTEMUAN 16
Gedung yang Saling Berhadapan, Memicu Timbulnya Polemik Persaingan Tidak gentar dan terus berusaha meningkatkan eksistensinya ditengah-tengah persaingan yang ada, demi tetap mencerdaskan kehidupan anak bangsa membentuk pribadi taqwa. Mi Nurul Hidayah yakni sekolah di bawah naungan Departemen Agama yang berdiri pada tanggal 12 Juli 1979. Segudang prestasi yang Mi Nurul Hidayah raih mampu menarik minat masyarakat untuk lebih memilih menyekolahkan anaknya di lembaga yang berbasis agama walaupun, letaknya yang berhadapan langsung dengan sekolah dasar yaitu SDN Rancang Kencono. Kabar baik dan angin segar bagi madrasah mulai berhembus ketika dikeluarkannya maklumat pada tanggal 22 Desember 1945 oleh Badan Pekerja Komite Nasional Indonesia Pusat (BP KNIP), yang diantaranya menganjurkan untuk memajukan pendidikan dan pengajaran di madrasah ditambah dengan keluarnya keputusan pemerintah bahwa seluruh sekolah yang awalnya masuk sore sejak tahun 1995 harus berubah menjadi masuk pagi. Se